Inspiratips - Facebook bukanlah platform media sosial yang asing di telinga banyak orang. Selain untuk berkomunikasi dan sarana hiburan, nyatanya platform besutan Mark Zuckerberg ini juga dapat dimanfaatkan untuk menghasilkan uang.
Anda bisa menjajal berbagai cara mendapatkan uang dari facebook, seperti jualan online, memanfaatkan layanan Facebook Ad Break, bahkan ketika Anda bermain game, juga bisa mendatangkan penghasilan dalam bentuk dollar.
Fitur game tersebut adalah Facebook Gaming. Layanan ini tak hanya dilakukan dengan Anda memainkan game kemudian disiarkan secara langsung, namun Anda juga bisa mendapatkan uang. Tiga sumber pendapatan utama sebagai gamer facebook ialah layanan iklan, mata uang facebook atau starts, dan layanan berlangganan.
Bagaimana, lumayan bukan sebagai sarana menambah penghasilan? Makanya, segera ubah Facebook pribadi Anda menjadi salah satu sumber yang menghasilkan. Berikut adalah rangkuman beberapa cara mendapatkan uang dari facebook yang dapat Anda pilih. Simak baik-baik, ya!
Membuka Bisnis Toko Online
Untuk membuka bisnis toko online ini, Anda tidak diharuskan memiliki produk atau barang sendiri. Anda juga bisa menjadi reseller atau dropshipper yang menjualkan barang dari supplier.
Cara tersebut dapat mengurangi risiko kerugian dan tidak memerlukan modal yang besar. Anda bisa melakukan promosi melalui akun FB pribadi, membuat fanspage, atau membagikannya di beberapa grup yang sesuai dengan produk yang Anda jual. Anda juga bisa beriklan di Facebook untuk menjangkau pasar yang lebih luas.
Menjual Jasa
Jika Anda memiliki sebuah skill seperti penulis artikel, jago desain grafis, Anda bisa mulai memanfaatkaannya sebagai salah satu cara mendapatkan uang dari facebook. Promosinya bisa dilakukan melalui akun pribadi atau memasangnya di marketplace agar banyak orang yang tahu dan membeli jasa Anda.
Selain itu, Anda juga bisa membuat satu fanspage di facebook yang berisi jasa atau skill yang dikuasai. Hal itu bertujuan agar banyak orang yang menyukai fanspage bisnis Anda dan menambah pelanggan dari jasa Anda.
Affiliate Marketing
Anda yang ingin menjajal cara ini, harus mendaftar terlebih dahulu pada affiliate network seperti lazada, tokopedia, bukalapak, dan sebagainya. Promosi link affiliate yang Anda miliki bisa dilakukan dengan cara mengunggahnya pada postingan akun pribadi atau membagikannya ke grup-grup facebook yang telah memiliki banyak pengikut.
Menjadi Influencer
Tidak hanya di Instagram, Anda juga bisa menjadi influencer di facebook. Tugasnya pun tidak jauh beda, yaitu memberikan pengaruh pada teman atau follower sehingga terjadi sebuah tindakan yang diinginkan seperti pembelian sebuah barang atau jasa.
Untuk menjadi seorang influencer, Anda perlu membangun branding yang baik dan kuat agar dapat dikenal oleh banyak orang.
Menjual Akun Fanspage
Sudah banyak transaksi jual beli akun fanspage Facebook yang telah memenuhi syarat monetisasi Ad Break. Bahkan, harganya juga sudah terbilang mahal untuk sekelas fanspage yang memiliki likes sekitar 10.000an.
Peluang ini dapat Anda manfaatkan sebagai cara mendapatkan uang dari facebook. Fanspage dapat digunakan sebagai media promosi dan menghasilkan uang dengan adanya Ad Break. Segera daftarkan fanspage Anda untuk monetisasi Facebook agar Anda bisa mendapatkan penghasilan.
Monetasi Akun Fanspage
Dengan memonetasi akun fanspage, Anda akan dibayar berdasarkan Cost Per Million (CPM) yang berarti Anda akan mendapatkan uang berdasarkan 1000 tampilan iklan. Ada beberapa syarat yang harus diikuti untuk bisa mendaftar Ad Break.
Nah, jika sudah disetujui untuk monetisasi Facebook Ad Break, setiap video yang Anda unggah ke fanspage otomatis ada ikon dollar berwarna hijau. Anda hanya perlu memperbanyak konten video. Tetapi ingat! Jangan sampai reupload video orang lain ke fanspage Anda karena itu sudah melanggar aturan dan kemungkinan besar fanspage Anda akan dinoaktifkan.
Itulah enam cara mendapatkan uang dari facebook yang dapat Anda lakukan untuk menambah penghasilan. Semoga bermanfaat!
Post a Comment for "Ingin Penghasilan Bertambah? Berikut 6 Cara Mendapatkan Uang dari Facebook"
Komentar yang anda kirim akan dimoderasi guna menghindari Spam. Terima kasih telah berkunjung.